Resep Olahan Daging :
Brongkos |
Bahan dan cara membuat masakan Brongkos yang enak Untuk 5 porsi selengkapnya adalah sebagai berikut,
Bahan Brongkos :
- 100 gram daging sapi tetelan
- 5 buah tahu magel
- 50 grang kacang tolo
- 50 gram kulit melinjo
- 4 butir telur rebus
- 3 gelas santan
Bumbu Brongkos :
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 3 buah cabai merah
- 3 butir kemiri
- ½ sdt garam
- 1 potong jahe
- 1 potong kencur
- 2 ruas kunyit
- 2 lembar daun jeruk purut
- 2 lembar daun salam
- 1 potong lengkuas
- 1 batang serai
- ½ tumbar
- ½ jinten
- 3 buah kluwak
- Gula merah secukupnya
- 10 buah cabai rawit
Taburan :
- Bawang merah goreng
Cara membuat Brongkos :
- Cuci kacang tolo, rendam air 1-2 jam
- Rebus daging tetelan dengan kacang tolo.
- Rebus kulit melinjo ditempat lain, buang airnya campur dengan rebusan daging dan kacang tolo.
- Haluskan bumbu kecuali jahe, salam, lengkuas, daun jeruk purut, gula merah dan cabai rawit. Tumis hingga harum.
- Masukkan bumbu tumis ke dalam rebusan daging yang sudah setengah masak, masukkan juga bumbu lainnya.
- Masukkan telur rebus dan tahu magel.
- Jika air sudah hendak habis masukkan santan. Masak hingga berwarna merah kehitaman.
- Angkat dan hidangkan Brongkos dengan taburan bawang merah diatasnya. Selamat menikmati.